Berita TerkiniHeadlineTANAH AIR

Banjir di Mahulu, 80 Persen Sekolah Terdampak, Pemprov Kaltim Kirim Bantuan

ADARA TIMUR – Musibah banjir yang melanda masyarakat di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Kalimantan Timur, kali ini terbilang sangat besar dan lama.

Nyaris mayoritas infrastruktur jalan dan gedung serta kegiatan ekonomi lumpuh lantaran banjir yang sangat besar.

TIdak hanya itu, fasilitas gedung sekolah hingga penunjang lainnya rusak dan tak dapat digunakan hingga 80 persen. Sehingga aktivitas belajar mengajar akan terdampak. Padahal ujian semester di depan mata.

Pj Gubernur Kaltim, Akmal Malik mengatakan, pihaknya saat ini tengah mengirim bantuan.

“Kami berharap bantuan yang sudah dikirim bisa meringankan beban masyarakat kita di Mahulu. Saya perintahkan semua lini dan instansi untuk terus bersama-sama membantu dan tanggap terhadap musibah ini,” tandasnya, Senin (20/05/2024)

Tidak hanya itu, banjir di Mahulu mulai bergeser ke arah Kutai Barat. Akmal menambahkan,

“Kami berdiskusi dengan Bupati setempat dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) bahwa kita perlu mengoptimalkan early warning sistem. Maka tidak boleh lagi ada warga yang menderita, serta tugas dari pemerintah untuk memastikan warga aman. Itu sangat penting,” tambah Akmal.
Report : Septian Ramadhan
Selengkapnya

Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button