Patroli Blue Light, Cara Satlantas Polres PPU Ciptakan Ketertiban Berkendara
AdaraTimur, Penajam – Guna menciptakan situasi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu-lintas (Kamseltibcarlantas) yang kondusif, Satlantas Polres Penajam Paser Utara (PPU) melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol.
Kapolres PPU AKBP Hendrik Eka Bahalwan melalui Kasat Lantas Polres PPU AKP Ning Tyas Widyas Mita mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh pihaknya tersebut berupa imbauan terkait dengan Kamseltibcarlantas dan Protokol Kesehatan (Prokes) Corona Virus Disiase (Covid-19).
“Kegiatan ini bertujuan terciptanya situasi dalam keadaan aman, nyaman dan kondusif serta kelancaran dalam berlalu lintas guna menyongsong Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kabupaten PPU, ” ujarnya.
Anggota Piket Laka Lantas Polres PPU berikan Imbauan Kamseltibcarlantas dan Prokes Covid-19 kepada pengendara
Ia juga mengatakan sasaran atau lokasi Patroli kali ini di Stasiun Pengisian Bahan Bakar atau SPBU di Kilometer 09 Kelurahan Nipah-nipah.
“Anggota juga memberikan imbauan kepada pengendara terkait dengan Prokes Covid-19, ” ucapnya.
Selama pelaksanaan kegiatan dilaksanakan situasi berlangsung aman, lancar dan kondusif. Tidak ditemukan adanya aktivitas balap liar atau kebut-kebutan, kejahatan jalanan dan kecelakaan lalulintas.