PIt Bupati PPU Hamdam Terima Kunjungan Kerja Pemkab Donggala
Plt Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Hamdam, menerima Kunjungan Kerja (kunker) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Donggala, di Ruang Rapat Bupati pada kamis (21/04/2022).
Dalam kunjungan itu, Plt Bupati PPU mengucapkan selamat datang serta mengapresiasi setinggi-tingginya ke Pemkab Donggala. Khususnya ke pada kepala daerah beserta rombongan karena sudah datang ke Benuo Taka ini.
“Kunker kepala daerah ini merupakan kunjungan yang keempat, sebelumnya Bupati Tanah Bumbu, Kabupaten Parigi Moutong, dan Pemkot Palu,” jelas Hamdam.
Kemudian ia menambahkan, kunker ini tentu memberi banyak manfaat untuk kedua kabupaten. Terutama dalam dalam upaya peningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), jelang pemindahan Ibu Kota Negara Nusantara.
“Kami juga sudah mempersiapkan diri untuk memenuhi undangan Kepala Daerah Donggala, guna memantapkan hubungan kerjasama Ini. Semoga membawa berkah untuk kedua Kabupaten tercinta Kita,” pungkas Hamdam.
Sementara itu, Bupati Kabupaten Donggala, Kasman Lassa menjelaskan tujuan kedatangan ini untuk mempererat tali silaturahmi serta kerja sama kedua kabupaten. Seperti diketahui, Kabupaten Donggala sendiri memiiki luas wilayah 5.275,69 kilometer persegi.
Secara administratif terdiri dari 16 kecamatan dengan 158 desa, 9 kelurahan dan 2 masih berstatus Unit Pemukiman Transmigrasi. Dari jumlah tersebut terdapat 79 desa merupakan desa pesisir dan 88 desa merupakan desa non pesisir. Serta Kabupaten Donggala dan Poso merupakan salah satu kerajaan tertua sejak tahun 1616.
” Karena Kabupaten Kami memiliki sumber daya alam melimpah seperti sektor infrastruktur, perikanan, pariwisata, pertanian, peternakan, dan perkebunan,” tutupnya. (ADV)