Pj Bupati Zainal Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad di Masjid Agung Al-Ikhlas

Umat Muslim di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriyah/2025 Masehi dalam sebuah acara yang penuh khidmat di Masjid Agung Al-Ikhlas pada Jumat malam (31/01/2025). Acara ini mengusung tema “Meraih Cinta Ilahi Melalui Hikmah Perjalanan Nabi Muhammad SAW” dan menghadirkan KH. Thoha Munthaha dari Banyuwangi, Jawa Timur, sebagai penceramah utama.
Acara dihadiri oleh berbagai pejabat penting, antara lain Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten PPU, Muhammad Zainal Arifin, Sekretaris Daerah (Sekda) PPU, anggota DPRD, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Para Asisten, unsur Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Majelis Ulama Indonesia (MUI), serta sejumlah undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Pj Bupati PPU Muhammad Zainal Arifin mengajak seluruh hadirin untuk bersyukur atas nikmat dan rahmat Allah SWT sehingga dapat kembali memperingati Isra Mi’raj. Ia menegaskan bahwa peristiwa Isra Mi’raj merupakan peristiwa besar dalam sejarah Islam yang mengajarkan tentang pentingnya keimanan, ketakwaan, dan ketaatan kepada Allah SWT.
“Kita semua berharap dan berdoa, semoga peringatan Isra’ Mi’raj tahun ini semakin mempertebal keyakinan kita kepada Allah SWT, meyakini kebenaran risalah kenabian Nabi Muhammad SAW, serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Tuhan Pencipta Alam Semesta,” ujar Zainal Arifin.
Lebih lanjut, ia mengingatkan bahwa saat ini umat Muslim telah memasuki bulan Sya’ban 1446 Hijriyah, yang menandakan semakin dekatnya bulan suci Ramadhan. Oleh karena itu, ia mengajak masyarakat untuk mempersiapkan diri secara spiritual dan mental dalam menyambut bulan yang penuh berkah tersebut.
Pj Bupati juga menyampaikan bahwa selain sebagai transformasi spiritual, peringatan Isra Mi’raj juga memiliki dimensi sosial yang mengajarkan pentingnya menjaga harmoni dalam kehidupan bermasyarakat.
“Isra Mi’raj mengajarkan kita untuk senantiasa taat dan patuh kepada perintah Allah SWT, sekaligus menginspirasi kita untuk terus melakukan perubahan ke arah yang lebih baik, dari kesalahan menuju kesalehan, dari jalan gelap menuju terang, dan dari keterbelakangan menuju kemajuan,” ungkapnya.
Menutup sambutannya, Pj Bupati mengajak seluruh masyarakat untuk terus berkontribusi dalam pembangunan daerah, dengan tetap berlandaskan nilai-nilai religius dan keteladanan yang diajarkan Nabi Muhammad SAW.
“Kita harus yakin dan percaya bahwa dengan ridho Allah SWT serta perjuangan bersama, Kabupaten Penajam Paser Utara akan semakin maju dan sejahtera. Memberikan yang terbaik bagi pembangunan, umat, dan daerah kita adalah wujud dari ibadah kepada Allah SWT,” pungkasnya.
Acara peringatan Isra Mi’raj ini berlangsung dengan penuh kekhusyukan dan diakhiri dengan doa bersama, memohon keberkahan dan kemajuan bagi Kabupaten Penajam Paser Utara serta kesejahteraan bagi seluruh masyarakat.(Wan/*DiskominfoPPU)