Menghadap Gubernur, Andi Harun-Rusmadi Siap Bersinergi
ADARA TIMUR – Usai dilantik dan disumpah menjadi Walikota dan Wakil Samarinda Andi Harun dan Rusmadi Wongso oleh Gubernur Kaltim Isran Noor pekan lalu.
Kini, nahkoda baru Kota Tepian–julukan Samarinda– tersebut menghadap ke kantor Gubernur Kaltim.
Keduanya langsung disambut hangat Gubernur Isran.
Gubernur Isran mengapresiasi program 100 hari kerja yang akan dijalankan Walikota Samarinda Andi Harun dan Wawali Rusmadi, yakni kebersihan Kota Samarinda, khususnya dalam pengelolaan Tempat Pembuangan Sampah (TPS).
KemudianTidak hanya itu, terkait penanganan banjir, khususnya normalisasi Sungai Karang Mumus (SKM) dan relokasi masyarakat yang terdampak yang diusulkan ke wilayah eks Bandara Temindung.
Dan yang saat ini penanganan Covid-19 agar segera berakhir pandemi tersebut.
“Terima kasih atas kunjungan ini. Selamat bekerja. Mari bersinergi untuk pembangunan Kota Samarinda yang lebih baik lagi,” ujar Isran dengan senyum sumringah.
Sementara, Andi Harun mengatakan kewajiban melapor kepada Gubernur di hari pertama bekerja. Salah satunya terkait program prioritas 100 hari kerjanya.
“Tentu kita pemerintah kota tidak mau ada kebijakan yang bertentangan dengan kebijakan pemerintah provinsi. Walaupun Dalam berbagai kesempatan, terutama pada saat pelantikan gubernur menegaskan bahwa wali kota/bupati itu bukan bawahan gubernur, melainkan mitra. Tetapi kami sendiri menempatkan gubernur itu adalah komandan dalam rangka untuk koordinasi dan sinkronisasi program dalam rangka membangun Kalimantan Timur dan NKRI,” tuturnya.
Report: Syamsir