MotoGP Prancis Ditunda karena Corona

LIPUTANMADURA.com – Para pencinta dunia balap motor GP kembali harus menunda menyaksikan derunya balapan motoGP.
Pasalnya, MotoGP Prancis 2020 yang sejatinya bakal dihelat di Sirkuit Le Mans pada 15-17 Mei resmi ditunda akibat virus corona (Covid-19) yang mewabah di sejumlah negara termasuk di Prancis.
“Federasi Motorsport International (FIM), Asosiasi Tim Balap Motor (IRTA), dan Dorna Sports selaku penyelenggara MotoGP dengan menyesal mengumumkan penundaan GP Prancis yang akan diadakan di Sirkuit Bugatti di Le Mans,” tulis MotoGP dalam pernyataan yang dilansir BolaSport.com dari Crash.
“Wabah virus Corona yang sedang berlangsung telah membuat seri balap tersebut akan dijadwal ulang,” kata MotoGP.
Belum dipastikan, kapan balap MotoGP tersebut kembali akan digeber. Namun, dari berbagai sumber, olahraga balap motor tersebut akan digelar jika kondisi wabah virus corona meredaa. (Septian)